Pilihan Obat yang Efektif Atasi Nyeri Sendi dan Nyeri Otot
Get Link Nyeri sendi dan nyeri otot merupakan masalah yang kerap dialami setiap orang ketika beraktivitas. Ada beragam pilihan obat yang efektif mengatasi nyeri sendi. Obat-obatan tersebut bisa dalam bentuk obat minum, obat suntik , hingga obat oles. Berdiri terlalu lama, melompat, mengangkat beban berat, olahraga berlebihan, dan cedera merupakan sebagian dari penyebab nyeri sendi atau otot. Kondisi medis tertentu seperti osteoarthritis , asam urat, atau rheumatoid arthritis juga bisa menjadi penyebab terjadinya nyeri pada sendi dan otot. Di Indonesia, orang umumnya menggunakan balsem panas untuk mengatasi nyeri sendi dan nyeri otot. Mereka percaya bahwa semakin panas balsem maka akan semakin efektif dan cepat mengusir nyeri sendi. Balsem panas atau kompres air panas memang memberi efek hangat dan terasa enak ketika dioleskan di daerah nyeri. Beberapa ahli bahkan menyarankan kompres es yang dibalut handuk tipis untuk lebih membantu dalam meredakan nyeri. Na